Deli Serdang – Ketua FODIUM Deli Serdang, Ustadz Muhammad Habib, yang juga merupakan Tokoh Muda Kabupaten Deli Serdang menyikapi situasi politik saat menjelang Pilkada Serentak se- Sumatera Utara khusunya Deli Serdang. Senin, 8 Juli 2024.
Ketika dikonfirmasi oleh awak media, ia menyampaikan bahwa sejak awal masa kepemimpinannya di FODIUM Deli Serdang sudah berkomitmen untuk akan selalu berusaha dan berkontribusi dalam memajukan Deli Serdang, khususnya dalam bidang keagamaan.
Disaat yang sama Ketua Fodium Deli Serdang itu juga turut didampingi Wakil Ketua II, Ustadz Ragil Al Hafiz mengajak seluruh ummat islam agar tidak terpecah belah oleh kepentingan politik, kerena peranan para dai akan sangat berdampak menentukan arah dan masa depan kabupaten deli serdang 5 tahun kedepan.
Dalam kesempatan tersebut, ia menegaskan jangan sampai perbedaan pandangan politik membuat kerukunan yang sudah kita jalin menjadi rusak karena khilafiyah dalam siyasah islamiyah tersebut.
“Berbeda pilihan itu pasti, dan dengan perbedaan itu mari kita saling menghargai dan menjaga agar ummat tidak terpecah belah,”, tandasnya.
Disamping itu Sekretaris FODIUM Deli Serdang, Ustadz Dana Syahputra Barus juga menambahkan bahwa ummat islam, sebagai ummat terbaik selayaknya kita bisa menjadi contoh bagi yang lain dalam menjaga persatuan dan kerukunan ummat beragama. (Abd Halim)