Personil Sat Brimob Polda Sumut Brigadir Ricky Sihotang Jadi Narasumber di SMK Al Washliyah 2 Perdagangan

Simalungun – Dengan bertemakan ” Membangun Kepercayaan Diri Berbasis NLP dan Growth Mindset ” SMK Swasta Al Washliyah 2 Perdagangan menggelar kegiatan Psikoedukasi dan motivasi bimbingan untuk karir siswa di Aula Hotel Sekolah SMK Swasta Al Washliyah 2 Perdagangan Kabupaten Simalungun, Jumat (6/12/24).

Kegiatan tersebut dibuka langsung Oleh Kepala Sekolah SMK Swasta Al washliyah 2 Perdagangan Ibu Henni Kurnia Sinaga, S.E,. M.Pd,

Dalam sambutan singkatnya Henni mengucapkan bahwa ” Tentang Motivasi Bimbingan Karir Kelas XII sebagai wujud pengembangan diri siswa dalam Karir masa depannya mulai dari Bekerja, Melanjut dan Wirausaha (BMW)” ucap Kepsek SMK Swasta Al Washliyah 2 Perdagangan.

Lanjutnya kegiatan diisi dengan materi yang dibawakan oleh Narasumber dari Personil Perencanaan Subbagrenmin Satuan Brimob Polda Sumut Brigadir Ricky A Sihotang, S.Psi., M.Psi., CCPNLP., CMPS., CMHRMA., CHL., CH., Cht.

Dalam materinya Brigadir Ricky Sihotang menyampaikan ” tentang Psikoedukasi dan Motivasi kepada siswa kelas XII SMK Swasta Al Washliyah 2 Perdagangan bahwa Membangun Kepercayaan Diri Berbasis NLP dan Growt Mindset itu penting” Ucap Narasumber.

Lanjutnya” dengan penekanan teori dari filsuf Yunani yaitu Aristoteles mengenai Belief Sistem pada manusia dimana “cara berfikir akan menghasilkan ucapan, Ucapan akan menghasilkan tindakan, Tindakan akan menghasilkan Kebiasaan, Kebiasaan akan menghasilkan Karakter, Karakter akan menghasilkan Nasib”. Ujar Ricky.

Di samping itu Ricky juga menyampaikan ” Siswa Haruslah dapat menumbuhkan pada dirinya tentang Growth Mindset dan Menghindari Fix Mindset, dimana Analisis SWOT dan IQ, EQ & SQ sangat di perlukan dalam menata Karir Masa depan Siswa dengan Menciptakan meta Program, Knowledge dan merubah afirmasi maupun mindset serta menerapkan pada diri “dari Negatif menjadi Positif, dari Takut menjadi tidak takut dan dari Kritikan menjadi Motivasi” yang mana ini semua dilaksanakan dengan membangun kepercayaan diri melalui metode berbasis NLP. “Tegas Ricky.

Satu hal yg juga berkesan dari apa yang dikatakan oleh Bapak Brigadir Ricky sebelum menutup materi nya brigadir Ricky mengatakan “ Tuhan tidak selalu memberikan apa yang kita inginkan Jadi dengan Belief Sistem, Growth Mindset, niat, Impian dan Motivasi haruslah dapat di tingkatkan “tutup Personil Sat Brimob Polda Sumut.

Acara turut dihadiri juga Babinsa dari Koramil Perdagangan Bapak Susan Ariandi Damanik, Guru BK Ibu Maghfuzha Tuzz Zahra, S.Pd, Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Bapak dan Ibu Guru serta Siswa kelas XII SMK Swasta Al Washliyah 2 Perdagangan. (Abd Halim)

abd halim

Related Posts

Hadiri Syukuran Kemenangan Pasangan ADIL, Asri Ludin Tambunan Minta Sedulur Jokowi Tetap Kawal Program

Jelang Muswil 1, PW ISARAH Sumut Buka Pendaftaran Kandidat Calon Ketua di Medan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You Missed

Hadiri Syukuran Kemenangan Pasangan ADIL, Asri Ludin Tambunan Minta Sedulur Jokowi Tetap Kawal Program

Hadiri Syukuran Kemenangan Pasangan ADIL, Asri Ludin Tambunan Minta Sedulur Jokowi Tetap Kawal Program

Jelang Muswil 1, PW ISARAH Sumut Buka Pendaftaran Kandidat Calon Ketua di Medan

Jelang Muswil 1, PW ISARAH Sumut Buka Pendaftaran Kandidat Calon Ketua di Medan

MSN Rekomendasikan Sub Thema Natal 2024 Dalam Mempererat Tali Kebersamaan Persaudaraan di Keluarga

MSN Rekomendasikan Sub Thema Natal 2024 Dalam Mempererat Tali Kebersamaan Persaudaraan di Keluarga

Usung Tema ‘Marilah Kita Pergi Ke Betlehem’, PKMI Wilayah 1 Sukses Gelar Perayaan Natal 2024

Usung Tema ‘Marilah Kita Pergi Ke Betlehem’, PKMI Wilayah 1 Sukses Gelar Perayaan Natal 2024

DPW PPM Sumut Bersama Polri Gelar Bakti Sosial Bencana Alam Banjir

DPW PPM Sumut Bersama Polri Gelar Bakti Sosial Bencana Alam Banjir

Pimpin DPP PKN, Ketua DPW PW FRN Sumut Ucapkan Selamat Pada Ayahanda Aner Siagian

Pimpin DPP PKN, Ketua DPW PW FRN Sumut Ucapkan Selamat Pada Ayahanda Aner Siagian